Karena Ingin Dicintai Allah

Beberapa waktu lalu, melalui facebook group Yuk Hidup Lebih Sehat, saya pernah membuat polling tentang alasan untuk hidup lebih sehat. Sementara ini jawaban terbanyak adalah karena ingin menua dengan sehat.

Pertanyaan selanjutnya, apakah alasan Anda ingin menua dengan sehat saat ini benar-benar telah mengubah kebiasan Anda untuk hidup lebih sehat? Seandainya iya, seharusnya saat ini Anda sudah mempunyai kebiasaan baru yang sehat.

Jika tidak, bisa jadi alasan Anda tersebut bukan alasan terkuat Anda.

Terkait ini, saya menemukan jawaban yang mungkin cukup powerful, bahkan bisa sangat powerful.

Terinspirasi dari bukunya dr. Fauzan Muttaqien yang berjudul Healthy Lifestyle. Di bab terakhir dr. Fauzan mengingatkan kembali kepada pembaca, bahwa Rasulullah pernah bersabda, “Orang mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada orang mukmin yang lemah.”

dr. Fauzan juga menuliskan bahwa kuat itu perlu sehat, dan ini penting untuk menunjang ibadah kita kepada Allah. Bukankah tugas diciptakannya manusia di dunia semata untuk beribadah kepada-Nya? Bukankah cinta Allah terpaut hamba-Nya yang giat dan taat ibadah kepada-Nya?

Nah, kalau ditanya apa alasan terbesar Anda untuk hidup lebih sehat, lalu jawabannya adalah KARENA INGIN DICINTAI ALLAH, apakah alasan ini tidak cukup kuat bagi Anda?

Yuk, mari direnungkan sama-sama ^_^

Salam sehat mulia,
Octa Dwinanda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *