Wow.. Harga Lenovo A7000 Murah Banget

Samsung Tab 2 yang sudah hampir 3 tahun menemani diriku, akhirnya sampai juga umurnya. Sebelum mati total, sebenarnya sudah beberapa kali error. Selalu berhenti di logo SAMSUNG ga maju-maju. Biasanya permasalahan selesai dengan mereset ulang. Namun untuk kali ketiga di-reset, akhirnya O-Tab, demikian saya namakan gadget canggih pada zamannya ini, tidak kuat lagi. Sedih? Iya sedih.. eh tepatnya sih galau. Gimana ga galau… dengan O-Tab itulah saya mengais bongkahan-bongkahan rupiah melalui jasa personall wellness coach. Semua kontak BBM, data-data informasi, gambar, dll ada didalamnya.

Dengan sedikit harapan saya menghibur diri. “Ach… nanti saya bawa aja ke service center (SC) samsung di ITC Cempaka Mas, insya Allah pasti bener lagi”.

Sampai di SC samsung dan konsultasi dengan CSnya, katanya ada sparepart yang mesti diganti. Flashnya sudah tidak bisa menyimpan data lagi katanya. Cara satu-satunya adalah dengan menggantinya dengan yang baru. Harganya juga lumayan, sekitar 1,8 juta. TIDAAAAAKK…  dengan harga segitu mendingan saya beli gadget baru deh…

Menimbang-nimbang, mengukur-ukur, akhirnya saya putuskan untuk membeli gadget baru. Sebelum bergerak ke lapak penjual smartphone, saya cari-cari informasi tentang smartphone yang sesuai kriteria yang saya inginkan di internet. Kriteria pertama adalah, smartphone tersebut harus berlayar lebar. Tidak harus selebar O-Tab yang memiliki layar 7 inchi. Tapi harus cukup pas di jari-jemari ku ketika harus mengetik dengan cepat, dan harus cukup nyaman di mataku ketika membuka halaman website melalui browser mobile. Pilihannya jatuh pada smartphone dengan layar 6 inchi.

Ada 2 pilihan pada saat itu, yaitu Lenovo A930 dan Sony Xperia T2 Ultra. Mengenai spesifikasi saya tidak terlalu ambil pusing, yang penting layarnya 6 inchi. Kapasitas meomori, kamera dan model tidak terlalu penting. Nah, kalau terkait harga, Lenovo A930 jauh lebih murah. Inilah yang membuat hati ini lebih berat ke smartphone keluaran China ini.

Pilihan sudah ditetapkan. Sebelum saya berangkat ke ITC Cempaka Mas. saya sempat mampir ke rumah orang tua. Di sana saya bertemu dengan adik perempuan saya yang baru saja membeli smartphone melalui Lazada. Wah.. pas banget ya. Tapi karena hal ini, saya menjadi sedikit galau. Adik saya menunjukkan HP barunya, yaitu Lenovo A7000. “Wah.. keren juga nih”, saya bilang.

“Iya da.. aku beli murah di lazada”, kata adik saya. “Spesifikasinya mantafff, RAM-nya sudah 2 GB, harganya cuma Rp 1.999.000

Sontak saya terkejut,”Wah… mau dong”. “Yah.. sudah tutup da. Aku beli segitu waktu ada Flash sale di lazada”, jawab adikku.

“kapan ada lagi?”

Adik saya bilang, “Nanti tanggal 25 Juni ada lagi da”.

“Yah.. kelamaan, gw butuh cepat”.

Akhirnya dengan sedikit rasa bimbang, saya berangkat ke ITC cempaka mas. Sampai disana, sempat saya tanyakan harga Lenovo A7000, ternyata benar harganya lebih mahal dari pada harga dari lazada. Dan barangnya pun jarang, karena lenovo tipe itu termasuk tipe baru.

Untuk teman-teman yang sedang mencari gadget canggih dengan harga terjangkau, saya menyarankan beli aja Lenovo A7000. Sumpah murah banget!!!!! dengan spesifikasi tinggi begitu….

Oiya buruan ke lazada, ada Flash Sale lagi tuh, hanya hari ini tanggal 25 Juni 2015. Cuma 1 jam aja, dari jam 11 s.d. 12 siang. Buruan.. biasanya barang Flash Sale cepet habis.

Nih linknya: http://www.lazada.co.id/lenovo-a7000-dual-sim-8-gb-hitam-gratis-back-cover-screen-guard-1021291.html Semoga Anda dapat Smartphone MURAH nan CANGGIH ini 🙂

O iya… cerita akhirnya saya beli HP apa nanti disambung lagi ya.

Salam sehat,
Octa Dwinanda

 

 

5 thoughts on “Wow.. Harga Lenovo A7000 Murah Banget”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *